Kediri Raih Trofi di Pekan KIM VII Jatim 2013

Etalase Usaha Mikro Kecil dan Menengah Kediri
Kabupaten Kediri meraih prestasi membanggakan dalam Pekan Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) Provinsi Jawa Timur Tahun 2013. Dalam agenda dua tahunan Pemerintah Provinsi Jawa Timur yang berlangsung mulai tanggal 23 hingga 27 April 2013 di Kabupaten Sumenep dan diikuti oleh 38 Daerah Kabupaten / Kota se Jawa Timur itu, duta-duta Kabupaten Kediri mampu meraih kejuaraan di 4 (empat) kategori.

Pada acara penutupan Pekan KIM Sabtu malam (27/4) di Gedung Graha Adi Poday Sumenep, diserahkan Trofi dan Piagam Penghargaan dari Gubernur Jawa Timur kepada para peraih kejuaraan dalam berbagai jenis dan kategori lomba / festival. Trofi dan Piagam itu diserahkan oleh Bupati Sumenep yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Sumenep, Drs. Hadi Soetarto, MSi dengan didampingi Kepala Dinas Kominfo Provinsi jawa Timur, Drs. Harijogi, MSi. Delegasi Kabupaten Kediri pada kesempatan itu menerima 4 (empat) trofi kejuaraan, terdiri dari 1 trofi untuk keikutsertaan dalam Lomba Stand Pameran KIM dan 3 trofi untuk Festival Pertura (Pertunjukan Rakyat).

Kejuaraan yang diraih oleh Kabupaten Kediri pada Pekan KIM Jawa Timur 2013 ini selengkapnya sebagai berikut :

* Pameran Stand KIM : Kabupaten Kediri yang memamerkan produk-produk khas UMKM dan informasi-informasi wisata unggulan Kabupaten Kediri, meraih Juara III untuk Kategori Pemandu Stand Terbaik
* Festival Pertura : Kabupaten Kediri yang menampilkan pertunjukan Ketoprak “Adi Budoyo” dengan lakon cerita “Panji Semirang : Dalang Gambuh Asmorontoko” meraih juara di 3 kategori :

* Penyaji Terbaik (Non Ranking). Kabupaten Kediri meraih kejuaraan di kategori ini bersama dengan tiga daerah lainnnya (Banyuwangi, Lamongan dan Situbondo);
* Pemain Pria Terbaik, atas nama Yuli Subagiyo (Pemeran Tokoh Prabu Lembu Merdadu, Raja Kediri)
* Penulis Naskah Cerita Terbaik, atas nama Tim Dinas Kominfo Kabupaten Kediri.

Dalam Festival Pertura ini, Kabupaten Kediri menjadi peraih trofi terbanyak dengan menjadi juara di 3 kategori dari 5 kategori yang dilombakan.

Sebagai peraih juara di kategori Penyaji Terbaik, Pemain Pria Terbaik, dan Penulis Naskah terbaik dalam Festival Pertura di Pekan KIM Jawa Timur 2013 ini maka Tim Pertura Kabupaten Kediri, Ketoprak “Adi Budoyo” akan menjadi tim utama Pertura Jawa Timur yang dipersiapkan untuk mengikuti Festival Pertura dalam Pekan KIM Tingkat Nasional 2014.
(rm-kominfo)

Info Selengkapnya...

Promosikan Batik Khas Kediri Lewat Lomba Model

Batik merupakan warisan budaya leluhur yang adiluhung telah mentradisi sangat kuat dimasyarakat Indonesia, suatu kebanggaan kita yang harus dijadikan momentum untuk semakin mencintai, melestarikan dan memasarkan batik sampai ke-manca negara .

Pemerintah Kabupaten Kediri dalam memperingati Hari Jadinya yang ke 1209 menggelar “ Bursa Batik dan Pemilihan Model Batik 2013” di Basemant Simpang Lima Gumul, Sabtu ( 23/3) yang diikuti ratusan peserta dari Kabupaten Kediri dan luar Daerah.

Khas KediriKhas Kediri

Kegiatan Bursa Batik 2013 yang dimulai tanggal 23 s/d 29 Maret 2013 di Kabupaten Kediri perlu kita apresiasi salah satu upaya nyata yang bertujuan untuk menumbuh kembangkan cinta produk dalam negeri, menumbuhkan kecintaan terhadap batik dikalangan generasi muda , mendorong pengrajin batik untuk terus berkreasi mengembangkan usahanya sesuai dengan tuntutan jaman karena batik adalah karya seni bangsa Indonesia yang tidak dimiliki oleh negara lain.

Upaya pelestarian batik harus dilakukan semua pihak agar batik semakin diminati dikalangan masyarakat Indonesia dan mampu menjamin batik tetap terjaga kelestariaanya sepanjang jaman. Di Kabupaten Kediri masih banyak para pengrajin batik yang terus bertahan pada proses membatik melalui goresan tangan, merekalah yang selama ini berjuang untuk mempertahankan eksistensi batik tulis ditengah menjamurnya batik yang diproduksi melalui sablon atau printing.

Sekar anak cantik, lincah dan imut salah satu peserta fotogenik katagori usia A TK -SD klas 1 sebagi juara The Best sangat senang menjadi juara dan bercita cita menjadi dokter untuk nyontik papa biar ngak nakal dengan lucunya dia menjawab. (Kominfo-KabKediri)
BATIK KAOS KEDIRI TENUN IKAT JERSEY

Info Selengkapnya...

Opak Gambir Kediri Enak dan Renyah

Etalase Usaha Mikro Kecil dan Menengah Kediri
NAMA : OPAK GAMBIR KEDIRI
NETTO : 100 gram
HARGA : Rp 4.000,-
STOCK : Tersedia
INFO PRODUK :
Krupuk gambir atau biasa disebut Opak Gambir sangat populer sebagai jajanan ringan tradisional Indonesia, dan masih diminati masyarakat Nusantara. Terbukti Opak Gambir seringkali ditemui sebagai pelengkap sajian lebaran.

Bagi masyarakat Kediri, istilah Opak Gambir sudah tidak asing lagi. Karena Opak Gambir merupakan makanan khas Kediri, sudah lama diproduksi di sejumlah daerah lain termasuk di Kediri. Lain daerah lain penyebutannya, tapi di wilayah Jawa Timur jajanan ini lebih familiar dengan sebutan Opak Gambir, Opak Gulung atau Kue Semprong.

Bahan pembuatan Opak Gambir Tradisional antara lain Tepung Tapioka (Pati), Gula, Telur, Wijen, Santan. Semua bahan dibuat adonan, kemudian dimasukan pada cetakan model jepit dan dipanggang di atas nyala api. Biasanya para pelaku usaha pembuatan Opak Gambir memakai 6 cetakan untuk satu kompor. Tangan mereka nyaris tak berhenti bergerak, saat harus melepas krupuk cetakan, mengisi adonan cetakan yang sudah kosong, bahkan sesekali mengaduk adonan biar tidak mengental. Jadi tangan harus ceklatan dan bekerja kontinyu agar hasilnya tidak gosong.

Membuat Opak Gambir bukan main capeknya. Sekuat tenaga biasanya para perajin usaha Opak Gambir bertahan berdiri berjam jam dan harus berhadapan dengan panasnya kompor sebagai pemanggang cetakan Opak Gambir. Bila Anda tak ingin ribet atau repot dengan proses pembuatan Opaka Gambir, serta menyadari arti penting bagi pelestarian jajanan kuliner tradisional Indonesia, kami menyediakan jajanan Opak Gambir. Komposisi dari Opak Gambir yang kami buat, murni hanya berasal dari bahan-bahan pilihan. Kami membuatnya dengan cara tradisional warisan budaya. Jadi tidak ada tambahan zat pengawet atau bahan kimia lainnya.
Jajanan Tradisional Opak Gambir Kediri
Merk Dagang     :  Eco
Komposisi       :  Tapioka, Gula Pasir, Santan, Telur, Mentega, Wijen
Ijin            :  P-IRT No.215350604570
Kemasan         :  Plastik 0,08
Berat Bersih    :  100 gr

Info Selengkapnya...